
Bola.net - - Pelatih Persela, Aji Santoso mengaku peluang anak asuhnya lolos ke perempat final Piala Presiden 2018 kecil. Namun, Aji menegaskan Persela akan tetap berjuang keras kendati peluang mereka tipis.
Laskar Joko Tingkir masih berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup E. Mereka mengumpulkan dua poin dari dua hasil imbang. Persela harus berada di puncak klasemen Grup E untuk bisa lolos ke babak perempat final.
Saat ini, posisi puncak klasemen Grup E ditempati oleh Arema dengan empat poin. Sementara, Bhayangkara menguntit di posisi kedua dengan poin yang sama tapi kalah selisih gol. Kedua tim akan berjumpa di laga ketiga Grup E, di Stadion Kanjuruhan, Selasa mendatang.
Sementara, Persela bakal menghadapi PSIS Semarang yang sudah tidak punya peluang lolos pada laga pamungkas mereka.
"Peluang kami ditentukan tim lain. Namun, kami masih ada peluang. Peluang kami kecil. Namun, di sepakbola, peluang sekecil apapun bisa menjadi besar," ujar Aji.
Menurut Aji, Persela bakal berusaha tampil maksimal kala menghadapi PSIS. Meskipun kemenangan saja belum cukup untuk memastikan diri mereka lolos, pelatih berusia 47 tahun ini ingin timnya meraih kemenangan pada laga tersebut.
"Terpenting, adalah bagaimana pemain bisa mendapat poin penuh pada pertandingan ini," tuturnya.
Menargetkan kemenangan, Aji tak mau anak asuhnya sampai lengah kala menghadapi PSIS. Pasalnya, kendati sejauh ini belum meraih satu poin pun, Laskar Mahesa Jenar bukanlah tim buruk dimata eks pelatih Timnas Indonesia tersebut.
"Mereka tetap tim bagus dan agresif. Hanya kesalahan sendiri lah yang membuat mereka selalu tertinggal," kata Aji.(den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Januari 2018 18:34
-
Bola Indonesia 25 Januari 2018 17:36
-
Bola Indonesia 24 Januari 2018 19:45
-
Bola Indonesia 24 Januari 2018 11:55
Kiper Bhayangkara FC Waspadai Semangat Tempur Persela Lamongan
-
Bola Indonesia 24 Januari 2018 11:43
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...