Masih Cinta, Spaso Siap Meriahkan HUT PSM ke-98

Masih Cinta, Spaso Siap Meriahkan HUT PSM ke-98
Ilija Spasojevic (c) dok.spaso
Bola.net - Di moment ulang tahun PSM Makassar yang ke-98 pada 2 November nanti, manajemen akan menggelar laga persahabatan melawan jurnalis yang bergabung dengan perwakilan suporter. Laga tersebut akan digelar pukul 16.00 wita.

Dalam laga tersebut, tim jurnalis plus suporter mendapat dukungan dari seorang mantan pemain PSM yaitu Ilija Spasojevic. Pemain asal Montenegro yang kini memperkuat Mitra Kukar tersebut sangat senang bisa mengambil bagian dalam kegiatan HUT PSM tersebut.

"Wina (Andi Widya Syadzwina-Media Officer PSM) menghubungi saya agar terlibat di laga persahabatan itu dan saya segera menyetujuinya. Saya merasa bangga dan terhormat bisa ikut dalam kegiatan ini," kata Spaso kepada Bola.net, Senin (28/10).

"Saya masih mencintai PSM dan para suporter. Saya masih PSM boy," ungkapnya.

Menghadapi mantan rekannya di PSM membuat Spaso begitu bersemangat. Meski demikian, ia tidak memiliki target apapun untuk laga tersebut selain menghibur para suporter dan membuat HUT PSM makin meriah.

"Saya senang bisa satu lapangan lagi dengan teman-teman dari PSM meski hanya laga eksibisi. Saya tidak pasang target harus cetak gol karena ini hanya untuk senang-senang dan membuat suporter bahagia," katanya.

"Karena saya tahu banyak suporter akan senang melihat saya untuk merayakan HUT PSM ke-98. Semoga semuanya bisa bergembira," tuturnya.[initial]

 (nda/dzi)