
Bola.net - - Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, menuntut pemainnya mendapat bayaran jika terdapat undangan untuk menjalani laga ujicoba. Persib dikatakan sebagai klub besar sehingga untuk mengundangnya membutuhkan dana.
Pelatih asal Argentina tersebut menyamakan Persib dengan Inter Milan. Untuk mendatangkan klub asal Italia tersebut, panitia penyelenggara meski mengeluarkan dana.
Demikian halnya dengan Persib. Sebab pada kenyataannya, setiap pertandingan ujicoba yang melibatkan Maung Bandung kerap dipenuhi penonton.
"Sebagai contoh kalau Inter Milan datang ke Bandung, kamu harus bayar. Begitu pula kalau mengundang Persib, harus mengeluarkan uang. Kalau pemain kami tidak mendapatkan banyak uang ketika diundang ke suatu tempat, kami tidak akan mau," sebut Mario Gomez seperti dikutip Bolalob.
Jelang Liga 1 tahun 2018, Persib sudah mengunjungi beberapa kota di Indonesia termasuk Yogyakarta, Batam, Jepara dan Tasikmalaya. Perjalanan tersebut tentunya membutuhkan dana dan tenaga. Gomez berharap hal itu dapat ganti.
"Tapi uang itu bukan untuk pemain atau bukan juga untuk tim. Saya sudah berbicara kepada pemain, jika mereka tidak mau dibayar, kita tidak akan pergi. Kalau mereka bayar, kita pergi," jelasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Februari 2018 12:51
-
Bola Indonesia 27 Februari 2018 11:37
-
Bola Indonesia 24 Februari 2018 16:56
Beda dengan Pendukung di Negara Lain, Mario Gomez Kagum dengan Bobotoh
-
Bola Indonesia 24 Februari 2018 16:36
Persib Tak Izinkan Wonderkidnya Susul Djajang Nurdjaman ke PSMS Medan
-
Bola Indonesia 24 Februari 2018 14:35
Persib Bandung Launching Tim dengan Acara Sederhana dan Kegiatan Amal
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:45
-
Liga Champions 23 Maret 2025 05:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 05:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 04:56
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...