Mario Gomez Beber Pengalamannya Jajal Atraksi Debus di Banten

Mario Gomez Beber Pengalamannya Jajal Atraksi Debus di Banten
Roberto Carlos Mario Gomez. (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mendapat pengalaman ikut atraksi debus ketika berkunjung ke Banten. Pelatih asal Argentina tersebut mengaku sempat takut, namun ia tak merasa sakit ketika golok mengiris tangannya.

Kunjungan Gomez ke Banten ini sebenarnya dalam rangka laga persahabatan menghadapi Perserang. Sebelum menjalani pertandingan itu, penggawa Maung Bandung mendapat sambutan meriah dari masyarakat Banten.

Salah satu pertunjukan yang dipersembahkan untuk Persib adalah atraksi debus. Gomez tak hanya menjadi penonton dalam pertunjukan tersebut, namun ia juga terlibat langsung.

Gomez mengakui bahwa debus adalah tradisi masyarakat setempat. Ia sempat takut, tapi ternyata ketika golok menyayat tangannya, tak ada sesuatu buruk terjadi.

“Saya sempat takut. Tapi ternyata saya tak merasa sakit,” ucap Gomez.

“Menarik sekali. Saya tahu itu adalah salah satu seni tradisi yang unik di sini,” sambungnya.

Ketika menghadapi Perserang, Persib menang dengan skor 6-0. Ezechiel N'Douassel mencetak empat gol dalam laga ujicoba ini.