Mardiono Ingin Tambah Pengalaman Bermain di Persebaya

Mardiono Ingin Tambah Pengalaman Bermain di Persebaya
Penyerang Persebaya Surabaya, Mardiono (c) Mustopa

Bola.net - - Penyerang Persebaya Surabaya, Mardiono mengaku senang bisa menjadi bagian dari skuat Bajul Ijo musim ini. Bahkan ia rela turun kasta dari Liga 1 setelah sebelumnya bermain untuk Semen Padang.

Bagi Mardiono, bermain di kasta manapun tidak menjadi persoalan. Terpenting ia bisa menambah pengalaman bermain untuk mengasah kemampuannya, lebih-lebih ia bermain untuk Persebaya Surabaya.

"Bagi saya tidak ada masalah, karena saya pemain muda, saya butuh pengalaman bermain untuk mengasah kemampuan saya," ungkap Mardiono, Selasa (02/5).

Apalagi dia sudah punya pengalaman bermain di Liga 2 selama dua tahun saat memperkuat Persekad Depok. Sehingga pengalaman itu menjadi modal bagi Mardiono untuk berjuang bersama Persebaya Surabaya.

"Mudah-mudahan saya bisa memberikan yang terbaik untuk Persebaya terutama bisa mencetak gol," imbuh pemain asal Sijunjung, Sumatera Barat tersebut.

Ia berharap cepat beradaptasi di Persebaya agar bisa segera berkontribusi untuk tim terutama bisa mengangkat klub kebanggaan Kota Pahlawan itu dari dasar klasemen sementara Grup 5 menuju papan atas.