Marcelo Rospide Beber Kunci Kemenangan Persik Kediri dari PSM Makassar

Marcelo Rospide Beber Kunci Kemenangan Persik Kediri dari PSM Makassar
Skuad Persik Kediri merayakan golnya ke gawang PSM Makassar di pekan keenam BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora BJ Habibie, Kamis (03/07/2023) sore WIB. (c) BRI Liga 1 Official Twitter

Bola.net - Marcelo Rospide angkat bicara soal kunci kemenangan timnya pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 kontra PSM Makassar. Pelatih Persik Kediri ini menyebut kemenangan timnya tak lepas dari adanya pergantian pemain yang ia lakukan di tengah pertandingan.

"Kami lakukan pergantian dan para pemain pengganti menunjukkan permainan sesuai harapan kami," ucap Rospide.

"Para pemain pengganti membuat perbedaan. Mereka tahu caranya bertahan dengan lebih bagus. Sementara, pada babak pertama tak terlalu bagus," sambungnya.

Persik Kediri, sebelumnya, sukses meraih kemenangan pada laga pekan keenam mereka di BRI Liga 1 2023/2024, kontra PSM Makassar. Dalam laga yang dihelat di Stadion Gelora B.J. Habibie Parepare, Kamis (03/08), Macan Putih menang dengan skor 2-1.

Dalam laga ini, Persik tertinggal dulu melalui gol penalti Yuran Fernandes pada menit ke-27. Namun, mereka akhirnya mampu membalas melalui gol-gol Bayu Otto dan Jefesson Vieira.

Dengan kemenangan ini, Persik Kediri naik ke posisi sebelas klasemen sementara. Mereka mengoleksi tujuh angka dari enam laga. Sementara, PSM Makassar tertahan di peringkat kedelapan klasemen dengan capaian delapan poin dari enam pertandingan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Buah Kerja Keras

Sementara itu, pemain Persik Kediri, Vava Mario, menyebut bahwa ada kunci lain di balik kemenangan timnya pada laga ini. Kunci tersebut, sambungnya, adalah kerja keras mereka sepanjang laga.

"Ini adalah laga yang berat. Apalagi, PSM bermain di kandang mereka sendiri," ucap Vava.

"Namun, berkat kerja keras semua, termasuk dalam latihan, pertandingan ini berakhir dengan kemenangan kami," sambungnya.

(Dendy Gandakusumah/Bola.net)