
Bola.net - Kapten Persib Bandung, Marc Klok mendedikasikan trofi BRI Liga 1 2023/2024 ini untuk para Bobotoh. Ia menyebut para loyalis Persib Bandung itu layak mendapatkan trofi juara ini setelah mereka mendukung Maung Bandung tanpa henti.
Beberapa saat yang lalu, Persib Bandung meraih kemenangan krusial. Mereka berhasil mengalahkan Madura United di leg kedua final BRI Liga 1 2023/2024 dengan skor 3-1.
Kemenangan di Stadion Gelora Bangkalan ini membuat Persib dinyatakan sebagai juara. Karena di leg pertama, mereka menang dengan skor 3-0, sehingga agregat akhir menjadi 6-1.
Advertisement
Klok selaku salah satu pencetak gol di partai ini mengaku sangat gembira dengan hasil ini. Ia mempersembahkan trofi juara ini untuk para Bobotoh.
Simak komentar lengkapnya di bawah ini.
Untuk Bobotoh
Diwawancarai Indosiar seusai laga, Klok mempersembahkan trofi juara BRI Liga 1 2023/2024 untuk para Bobotoh.
Ia menyebut bahwa Persib tidak akan bisa menjadi juara tanpa dukungan Bobotoh sehingga mereka mendedikasikan trofi itu untuk Bobotoh.
"Bobotoh terima kasih banyak. Gelar juara ini untuk kalian semua," ungkap Klok.
Penantian Berakhir
Klok menyebut, Bobotoh sudah menanti terlalu lama untuk merasakan gelar juara kasta tertinggi sepak bola Indonesia tersebut.
Jadi ia senang bisa mengobati dahaga para bobotoh untuk gelar juara tersebut.
"Kalian sudah tunggu 10 tahun, hari ini Bandung semua jadi juara. Terima kasih banyak," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 29 Mei 2024 16:30
-
Bola Indonesia 29 Mei 2024 15:12
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...