Manajer Bhayangkara FC Pastikan Pelatih Timnas Vanuatu Segera Datang

Manajer Bhayangkara FC Pastikan Pelatih Timnas Vanuatu Segera Datang
Angel Alfredo Vera (c) Fitri Apriani

Bola.net - Manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji, mengaku telah mendapatkan satu nama yang akan menjadi pelatih timnya. Dia adalah mantan arsitek Timnas Vanuatu, Paul Munster. Dialah yang bakal menjadi suksesor Angel Alfredo Vera.

Kata Sumardji, pelatih asal Belfast, Irlandia Utara itu bakal segera diperkenalkan sebagai pelatih Bhayangkara FC. Rencananya, Paul akan tiba di Tanah Air pada awal pekan depan.

"Iya jadi itu Bhayangkara saya sudah memberikan alternatif beberapa pelatih dari jauh-jauh hari. Cuma saya ini selalu mengedepankan saling bicara antar manajemen, pemain dan lain-lain. Salah satu kandidat yang saya tawarkan adalah Paul Munster. Dan semua menginginkan Paul yang dari Timnas Vanuatu sebagai pelatih baru kami. Ya jadi kami sudah pasti mendatangkan dia," ujar Sumardji, Kamis (29/8/2019).

"Harusnya Senin atau Selasa kemarin datang, tapi ternyata kontrak dia bersama Timnas Vanuatu baru berakhir Jumat nanti. Jadi selepas itu bisa merapat ke sini," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Alasan Bhayangkara FC

Sumardji lantas mengungkapkan alasan memilih Paul sebagai pelatih anyar Bhayangkara FC. Nantinya, Paul ditargetkan membawa The Guardian kembali ke papan atas Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar.

"Saya mengikuti maunya teman-teman saja. Tapi saya berharap supaya Paul bisa membawa tim lebih berprestasi dan tidak seperti saat ini," imbuh Sumardji.

Memang saat ini Bhayangkara FC masih bertengger di posisi 10 klasemen. Indra Kahfi dan kawan-kawan baru mengantongi 18 poin.

(Bola.net/Fitri Apriani)