Manajemen Sriwijaya FC Buru Pemain Tim Nasional

Manajemen Sriwijaya FC Buru Pemain Tim Nasional
Zulkifli (c) Antok
Bola.net - Tak ingin mengulang hasil buruk musim ini, Sriwijaya FC terus berbenah menyongsong Indonesia Super League (ISL) musim depan. Salah satunya dengan memburu pemain tim nasional.

Diungkapkan oleh asisten manajer Sriwijaya FC, Muchendi Marzareki, pihaknya kini tengah memburu pemain dengan label pemain timnas. Dua pemain yang disebut-sebut menjadi buruan itu adalah Zulkifli Syukur dan Supardi.

"Ini menjadi pertimbangan manajemen untuk memperkuat lini belakang dengan pemain yang berkualitas," terangnya.

Selain itu, Manajemen SFC diperkirakan akan melepas pemain belakang musim lalu, yaitu M Hamzah, Achmad Sumardi dan M Sobran. Hanya dua pemain belakang yang kemungkinan akan dipertahankan, yaitu pemain asing Abduolaiye Maiga dan bek kiri Jecky Arisandi.

"Namun, semua keputusan ada di tangan pelatih kepala (Benny Dollo). Saat ini, memang sudah ada komunikasi awal dengan beberapa pemain incaran kita, terutama pemain lini belakang memang menjadi prioritas," tutup  Muchendi Marzareki. (esa/dzi)