Manajemen PSM Ajukan Tawaran Baru Kepada Deny

Manajemen PSM Ajukan Tawaran Baru Kepada Deny
Deny Marcel diharapkan bertahan di PSM © themacz
Bola.net - Negosiasi manajemen PSM yang dilakukan langsung oleh CEO PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM), Rully Habibie, dengan Deny Marsel tidak berjalan mulus. Hingga saat ini, belum ada kesepakatan di antara keduanya.

Berhembus kabar jika Deny meminta kontrak lebih tinggi dari musim lalu. Sementara manajemen tidak bisa memenuhi permintaan Deny tersebut.

Hal ini membuat pelatih Petar Segrt was-was. Ia khawatir Deny juga akan hengkang seperti Denyz Sapriyanto. Denyz memutuskan pergi lantaran kecewa karena nilai kontraknya diturunkan sekitar 50 persen dari musim lalu.

Petar mengaku ikut membicarakan masalah Deny kepada manajemen. Ia berharap ada penyelesaian yang cepat untuk segera mengingat kiper asal Kalimantan Timur itu.

"Manajemen akan memberikan penawaran baru kepada Deny Marcel. Petar berharap kali ini negosiasi bisa diterima sehingga Deny tetap memperkuat PSM musim depan," kata Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, Minggu (9/12/2012).

Wajar jika Petar khawatir PSM akan krisis kiper musim depan. Sampai saat ini, penjaga gawang muda, AM Guntur, yang resmi bertahan di PSM. Denyz sudah memutuskan pergi. Sementara Fachrul Nurdin, belum juga mencapai kesepakatan dan berhembus kabar jika bakal dilepas jika memang tidak menerima tawaran manajemen.

Meski nantinya Deny dipertahankan, Petar tetap masih akan mencari satu kiper baru. Petar mengungkapkan berharap bisa mendapat kiper nomor wahid di Indonesia. (nda/dzi)