Manajemen PSIS Apresiasi Kinerja Satgas Anti Mafia Bola

Manajemen PSIS Apresiasi Kinerja Satgas Anti Mafia Bola
Selebrasi para pemain PSIS Semarang saat menghadapi Barito Putera. (c) Bola.com/Ronald Seger Prabowo

Bola.net - Manajemen PSIS Semarang mengapresiasi kinerja Satgas Anti Mafia Bola bentukan Polri dalam mengusut praktik pengaturan skor atau match fixing. Karena dinilai sangat baik untuk tata kelola sepak bola Indonesia.

Satgas Anti Mafia Bola berhasil menangkap dan menahan empat tersangka yang diduga terlibat dalam dugaan pengaturan skor. Mereka adalah Johar Lin Eng, Dwi Irianto, Priyanto dan anaknya, Anik Yuni Artikasari.

"Tentunya kalau untuk kebaikan sepak bola Indonesia kita dukung," kata Manajer PSIS Semarang, Wahyu 'Liluk' Winarto kepada Bola.net.

Liluk juga mendorong agar Satgas Anti Mafia benar-benar mengusut praktik pengaturan skor sampai tuntas. Tetapi Liluk tidak bisa berbicara banyak karena sudah menjadi kewenangan para penegak hukum.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Siap Perangi Match Fixing

Dan sebagai salah satu peserta Liga 1, PSIS juga siap memerangi praktek pengaturan skor. Caranya dengan memastikan bahwa kondisi finansial tim bagus dan komunikasi berjalan dengan baik.

"Kondisi tim harus baik, itu satu-satunya yang bisa menangkal itu, artinya dari segi finansial dan komunikasi baik," jelas Liluk.

Sehingga manajemen PSIS akan berusaha untuk menjaga kondisi finansial agar tetap sehat. Karena sangat beresiko jika kondisi keuangan tim bermasalah.

2 dari 2 halaman

Video Menarik

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, diperiksa Satuan Tugas (Satgas) Antimafia Bola di Dittipidkor Bareskrim Polri, Gedung Ombudsman, Jakarta, Jumat (28/12/2018).