
"Pada pertandingan pertama, kita sudah bertemu dengan agen dua pemain ini. Sudah ada pembicaraan," ujar CEO Arema Cronus, Iwan Budianto.
"Sudah ada kesepakatan mengenai nominal juga," sambungnya.
Sebelumnya, Kiko dan Toni sukses melengkapi komposisi pemain Arema Cronus pada Piala Jenderal Sudirman. Kiko berhasil menjadi tembok kokoh di benteng pertahanan Arema. Sementara, Toni mampu menjadi otak permainan Arema Cronus.
Jika dua pemain ini jadi bergabung dengan Arema Cronus, hampir bisa dipastikan Arema tak akan lagi diperkuat bek tangguh mereka asal Brasil, Fabiano Beltrame. Pasalnya, satu lagi jatah pemain asing Arema sudah diisi Esteban Vizcarra.
Sementara itu, meski mengisyaratkan tertarik meminang duo Spanyol ini, IB -sapaan karib Iwan- memberi syarat. Menurutnya, manajemen Arema akan menunggu sampai Piala Jenderal Sudirman berakhir, akhir Januari 2016, sebelum memastikan meminang Kiko dan Toni atau tidak.
"Kita lihat dulu apakah akan ada kompetisi atau turnamen lagi setelah Piala Jenderal Sudirman ini," tandasnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 November 2015 23:12
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2015 10:34
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2015 10:00
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2015 09:54
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2015 08:58
Jajaran Tim dan Manajemen Arema Antar Suharno ke Peristirahatan Terakhir
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...