
Maitimo didatangkan Persebaya untuk menambah kekuatan menyongsong putaran kedua Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Ia kemungkinan bakal diplot sebagai playmaker mengingat kemampuannya bermain sebagai gelandang serang dan striker.
Di hari pertamanya bergabung dengan Persebaya, Maitimo langsung terkesan dengan tim Kota Pahlawan tersebut. Terutama ketika melihat semangat yang ditunjukkan oleh rekan-rekannya dalam latihan.
"Saya senang sekali dan saya juga bangga bergabung dengan klub Persebaya," uugkapnya usai latihan.
Menurut Maitimo, Persebaya adalah salah satu tim besar di Indonesia, sehingga banyak pemain yang berhasrat untuk menjadi bagian dari klub yang identik dengan warna hijau itu. Tak heran, jika ia rela menolak tawaran sejumlah klub demi Persebaya.
"Ada beberapa tawaran lain juga, tapi saya pikir Persebaya klub sangat besar di Indonesia dan saya rasa juga sangat enak dengan manajemen dan pemain-pemain di Persebaya," imbuhnya.
Persebaya juga memiliki suporter fanatik, Bonek Mania yang selalu setia mendukung perjuangan Green Force. Faktor itu pula yang membuatnya tidak ragu menerima pinangan manajemen Persebaya.
Namun pemain yang sebelumnya berseragam Madura United ini tidak mau banyak bicara mengenai targetnya bersama Persebaya. Tetapi ia berjanji untuk memberikan kemampuan terbaiknya.
"Kita lihat nanti, yang penting kita kasih seratus persen, kerja keras, dan nanti pasti hasil bagus akan datang," pungkasnya.
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Juli 2018 18:44
-
Bola Indonesia 13 Juli 2018 23:19
-
Bola Indonesia 27 Maret 2018 15:47
-
Bola Indonesia 14 Januari 2018 14:39
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...