Madura United Kemungkinan Batal Jamu Persebaya

Madura United Kemungkinan Batal Jamu Persebaya
Haruna Soemitro (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Rencana laga uji coba antara Madura United dan Persebaya Surabaya kemungkinan besar urung digelar. Pasalnya, kubu Madura United disibukkan dengan persiapan untuk berlaga di Liga 1.

Menurut Manajer Madura United, Haruna Soemitro, uji coba antara Laskar Sape Kerap -julukan Madura United- dan Persebaya Surabaya kemungkinan besar tidak jadi.

"Mohon maaf. Hal ini dikarenakan ada hal teknis yang tak bisa dikerjakan lantaran konsen ke persiapan Liga 1," ujar Haruna.

Sebelumnya, Madura United dijadwalkan bakal menghadapi Persebaya Surabaya dalam laga uji coba. Pertandingan bertajuk Suramadu Bersatu tersebut rencananya bakal dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Selasa mendatang.

Selain laga uji coba, pada momen tersebut Madura United direncanakan bakal menggelar peluncuran tim mereka sebelum kompetisi Liga 1. Sejauh ini, belum diketahui apakah pembatalan laga uji coba ini berdampak pada dibatalkannya pula launching ini.

Sementara itu, Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira menyebut alasan dibatalkannya laga uji coba ini. Gomes mengaku timnya sudah mulai fokus untuk mengarungi Liga 1.

"Konsentrasi pemain tidak mungkin dipecah untuk friendly match dalam waktu yang sangat mepet," tandasnya. (den/asa)