Madura United Isyaratkan 'Parkir' David Laly Kontra Persela

Madura United Isyaratkan 'Parkir' David Laly Kontra Persela
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, di Piala Menpora 2021 (c) Bola.net/Muhammad Iqbal Ichsan

Bola.net - Madura United mengisyaratkan tidak bakal menggunakan jasa David Laly saat melawan Persela Lamongan. Pasalnya, pemain asal Papua tersebut dinilai belum siap secara fisik dan mental.

David Laly sebelumnya harus pulang kampung karena ayahnya meninggal dunia. Dia pun absen dalam dua pertandingan Madura United pada grup C Piala Menpora 2021.

Menurut informasi yang dihimpun Bola.net, David Laly juga baru hari ini dijadwalkan berlatih dengan tim. Situasi itu juga akan menjadi pertimbangan pelatih Madura United, Rahmad Darmawan.

"Tentu saja absen dalam latihan selama satu minggu kami harus bersabar untuk mengembalikan kondisi David Laly," kata pelatih yang akrab disapa RD dalam sesi jumpa pers, Rabu (31/03/2021).

"Pasti kondisi mentalnya dalam kondisi duka cita, kemudian secara kondisi fisik juga lelahnya perjalanan Jayapura Bandung," tegas mantan pelatih Sriwijaya FC itu.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Berhitung

Berhitung

Madura United di Piala Menpora 2021 (c) Bola.net/Muhammad Iqbal Ichsan

Artinya, kemungkinan besar David Laly baru diturunkan pada pertandingan berikutnya, melawan Persik Kediri. Itu karena David Laly kemungkinan tidak melakukan aktivitas beberapa hari.

Madura United akan menghadapi Persik Kediri pada laga pemungkasnya di grup C, Sabtu (03/04/2021) mendatang. Masih ada kesempatan bagi David Laly untuk mempersiapkan diri.

"Tentu kami harus berhitung betul untuk menyiapkan David mungkin di pertandingan berikutnya," tandas RD.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)