
Bola.net - Madura United mendapat gangguan jelang pertandingan leg pertama semifinal Piala Indonesia 2018 menghadapi PSM Makassar. Laskar Sapeh Kerrab kesulitan mendapat tiket penerbangan menuju markas Juku Eja.
Tim kebanggaan Pulau Garam tersebut bahkan terpaksa harus berangkat dalam dua rombongan, Sabtu (29/06) besok. Karena pertandingan akan digelar sehari setelahnya.
”Kami baru fix mendapatkan tiket pesawat jam 17.15 WIB sore ini, itu pun rombongan kedua harus menjalani penerbangan dengan transit ke Denpasar,” kata manajer tim, Haruna Soemitro.
Advertisement
Madura United harus menghadapi PSM Makassar setelah mengalahkan Persebaya, Kamis (27/06) kemarin. Andik Vermansah dan kolega melaju ke semifinal setelah unggul agregat 3-2.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Ganggu Psikologis Pemain
Haruna tak menampik bahwa kondisi itu akan memengaruhi psikologis pemainnya karena tim dibayangi sanksi walk over (WO). Namun hal itu juga dampak dari jadwal yang cukup padat.
”Kesulitan terhadap tiket penerbangan sedikit mengganggu terhadap kondisi psikologis tim sehubungan dengan denda WO jika tidak berangkat,” tegas Haruna.
”Jadwal yang mepet memang sangat berat bagi Madura United. Karena menjadi satu-satunya tim semifinal yang baru menyelesaikan pertandingan kemarin," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Juni 2019 21:43
Singkirkan Persebaya, Dejan Antonic Lega Bisa 'Balas Dendam'
-
Bola Indonesia 27 Juni 2019 21:40
-
Bola Indonesia 27 Juni 2019 19:43
-
Bola Indonesia 27 Juni 2019 19:36
-
Bola Indonesia 27 Juni 2019 17:40
Hasil Pertandingan Madura United vs Persebaya Surabaya: Skor 2-1
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...