
Bola.net - - Madura United berbenah jelang laga kedua mereka di ajang Piala Presiden 2017 melawan Perseru Serui (14/2). Tak mau kembali gagal meraih poin, Laskar Sape Kerap membenahi penyelesaian akhir mereka jelang laga kedua mereka di Grup 5.
"Dari evaluasi yang kami lakukan terhadap tim ini, banyak hal yang perlu dilakukan pembenahan. Hal yang perlu dibenahi terutama adalah kesabaran pemain dalam penyelesaian akhir," ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
Menurut Gomes, dalam dua kali latihan jelang laga kedua mereka, para pemain Madura United sudah mulai bisa memperbaiki kekurangan mereka. Selain itu, pelatih asal Brasil tersebut menilai anak asuhnya sudah kian matang dalam kerjasama.
"Semoga ini bisa dijalankan Nanti pada pertandingan yang kedua saat menghadapi Perseru Serui," tuturnya.
Pada pertandingan pertama mereka, melalui gol semata wayang Vendry Mofu, Madura United harus menelan kekalahan kala menjamu Semen Padang di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan.
Sementara itu, selain penyelesaian akhir, Gomes masih mengatakan ada hal lain yang harus dibenahi oleh anak asuhnya jelang laga kedua mereka. Hal tersebut adalah kerjasama antar pemain.
"Yang utama dari persiapan ini, kami fokus pada pembenahan tim dan meningkatkan kekompakan di masing-masing lini," tandas pelatih berusia 54 tahun ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Februari 2017 09:52
-
Bola Indonesia 7 Februari 2017 14:53
-
Bola Indonesia 6 Februari 2017 20:58
-
Bola Indonesia 3 Februari 2017 17:54
-
Bola Indonesia 28 Desember 2016 20:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:30
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...