
Bola.net - Kepastian Maarten Paes bisa memperkuat Timnas Indonesia disambut gembira oleh Paguyuban Suporter Timnas Indonesia (PSTI). Mereka menyebut bahwa kehadiran kiper berdarah Belanda tersebut diharapkan bisa mendongkrak performa Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia.
Ketua Umum PSTI, Ignatius Indro, menyebut bahwa kabar resminya Paes berseragam Timnas Indonesia sangat menggembirakan. Hal ini, sambungnya, merupakan titik kulminasi proses panjang yang dilakukan PSSI agar kiper berusia 26 tahun ini bisa memperkuat Timnas Indonesia.
"Kehadirannya di Timnas Indonesia diharapkan memberikan dampak signifikan, terutama dalam menghadapi tantangan berat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026," kata Indro, kepada Bola.net.
Advertisement
Sebelumnya, Maarten Paes telah dipastikan bisa memperkuat Timnas Indonesia. Hal ini menyusul tuntasnya proses alih federasi pemain FC Dallas tersebut di FIFA.
Tuntasnya proses alih federasi Paes ini diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melalui akun instagramnya, @erickthohir, pada Minggu (18/08) sore.
"Kabar baik bagi persepakbolaan Indonesia. PSSI pada hari ini menginformasikan bahwa setelah melalui proses yang cukup lama dan ekstensif, Maarten Paes akhirnya telah berhasil didaftarkan dan sekarang secara sah dapat bermain mewakili tim nasional Indonesia," tulis Erick.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Pembuktian
Menurut Indro, Maarten Paes harus bisa membuktikan dirinya memang layak memperkuat Skuad Garuda. Ia harus menunjukkan bahwa kemampuannya lebih baik ketimbang para penjaga gawang yang sudah terlebih dulu berada di Timnas Indonesia.
"Paes harus menjadi pemain yang benar-benar dibutuhkan dan memiliki kualitas di atas pemain-pemain yang sudah bermain untuk Timnas selama ini. Sebelumnya, kita masih memiliki Ernando Ari ataupun Nadeo Argawinata yang memiliki kualitas cukup baik untuk posisi penjaga gawang," ucap Indro.
"Hal ini perlu dibuktikan Paes saat menghadapi tantangan yang tidak mudah tersebut," sambungnya.
Perbaiki Kompetisi dan Pembinaan
Selain itu, kendati merasa senang dengan hadirnya Paes, Indro juga memiliki harapan lain untuk PSSI. Ia berharap agar federasi sepak bola Indonesia tersebut tak melulu mengambil langkah instan untuk mendongkrak prestasi mereka.
"Naturalisasi seperti ini adalah langkah instan yang digunakan PSSI untuk meningkatkan prestasi. Tidak ada salahnya, tapi sampai kapan hal ini akan terus dilakukan? Ini menjadi tanda tanya besar selama tidak adanya peningkatan kualitas liga ataupun pengadaan kompetisi usia muda, maupun perbaikan sepak bola secara keseluruhan," tukas Indro.
"PSSI harus memperbaikinya dengan membuat cetak biru yang jelas dan berkesinambungan untuk sepak bola Indonesia," ia menandaskan.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Agustus 2024 01:35
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...