Live Streaming Shopee Liga 1 di Vidio: Badak Lampung vs Madura United

Live Streaming Shopee Liga 1 di Vidio: Badak Lampung vs Madura United
Perseru Badak Lampung FC (c) Bola.com/M. Iqbal Ichsan

Bola.net - Perseru Badak Lampung FC akan menghadapi Madura United di pekan ke-29 Shopee Liga 1 2019, Rabu (27/11/2019). Pertandingan ini bisa dinikmati melalui live streaming di Vidio.

Badak Lampung saat ini menempati posisi 16 dengan perolehan 27 poin dari 28 pertandingan (M6 S9 K13). Sementara itu, Madura United berada di peringkat 4 dengan 44 poin dari 28 laga (M12 S8 K8).

Tuan rumah sangat membutuhkan tambahan tiga poin untuk lepas dari zona merah. Pelatih Badak Lampung, Milan Petrovic, telah membulatkan tekad untuk mengamankan poin dalam pertandingan ini.

Di lain pihak, Madura United juga sedang berupaya bangkit setelah melewati tiga pertandingan terakhir dengan kekalahan. Pelatih Madura United, Rasiman, berusaha menemukan solusi agar anak asuhnya kembali ke jalur kemenangan.

Jadwal lengkap dan live streaming pertandingan Perseru Badak Lampung vs Madura United bisa Bolaneters simak di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Jadwal Lengkap Pertandingan dan Live Streaming

Jadwal Lengkap Pertandingan dan Live Streaming

Perseru Badak Lampung vs Madura United (c) Bola.net

Perseru Badak Lampung vs Madura United

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR