
Bola.net - - Persib Bandung akan kembali melakoni partai penting ketika menghadapi Perseru Serui. Pertandingan Persib vs Perseru ini akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar mulai pukul 18:30 WIB.
Kekalahan beruntun dalam dua pertandingan terakhir melawan tim papan tengah dan bawah bukan hasil bagus buat tim sekelas Persib Bandung. Apalagi, sejatinya tim Maung Bandung dalam perburuan gelar juara Gojek Liga 1 bersama Bukalapak.
Belum lagi, rumor pengaturan skor di internal Persib sempat mencuat, membuat kondisi ruang ganti menjadi kurang kondusif. Di atas kertas, Persib masih berpeluang jadi juara musim ini. Namun, berbagai persoalan itu membuat perburuan gelar seolah semakin jauh.
Advertisement
Pada Jumat (23/11/2018) ini, Persib akan kembali menjamu tim papan bawah lainnya, Perseru Serui. Laga pekan ke-32 ini dimainkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, mulai jam 18.30 WIB.
Jika ingin bangkit dan menyapu bersih kemenangan pada tiga laga tersisa musim ini, inilah saatnya bagi Persib. Toh, manajemen, tim pelatih serta pemain sudah menuntaskan isu tak sedap pengaturan skor tersebut pada Rabu (21/11/2018).
Pada laga ini, Persib bermain tanpa Ezechiel N'Douassel dan Oh In-kyun. "Kami memang kehilangan beberapa pemain, tapi kami punya pemain lain. Kami akan menurunkan Patrich (Wanggai), Atep, Ghozali (Siregar), dan Supardi. Kami juga punya pemain di lini depan, tapi yang paling penting adalah mencari kemenangan karena kami membutuhkan poin untuk menyelesaikan kompetisi dan berada di atas," ujar pelatih Persib, Mario Gomez.
Di kubu tim tamu, Perseru berambisi mencuri angka milik Persib guna mentas dari zona degradasi.
"Kami harus dapat poin dari tiga sisa pertandingan musim ini. Paling realistis, kami membawa pulang satu poin dari Bali. Tapi, jika ada peluang menang, kami tak akan sia-siakan. Peluang harus kami usahakan, tak boleh mengandalkan kelengahan Persib semata," tutur Wanderley Junior, pelatih Peseru.
Dan berikut adalah live streaming pertandingan seru antara Persib Bandung vs Perseru Serui yang akan disiarkan langsung oleh Indosiar.
Live Streaming Persib vs Perseru
Berikut live streaming pertandingan Persib vs Perseru yang digelar mulai pukul 18:30 WIB.
Prakiraan Susunan Pemain
Persib Bandung (4-4-2): M. Natshir (kiper); Tony Sucipto, Victor Igbonefo, Bojan Malisic, Ardi Idrus (belakang); Ghozali Siregar, Hariono, Eka Ramdani, Supardi Nasir (tengah); Patrich Wanggai, Atep (depan)
Pelatih: Mario Gomez
Perseru Serui (4-3-3): Hendra Mole; Kelvin Mopi, Habel Boas, Donny Harold, Kunihiro Yamashita (belakang); Osmar Dos Santos, Gusti Rustiawab, Sidik Maimima (tengah); Alberto Antonio De Paula, Ronaldo Meisido, Yohanis Nabar (depan)
Pelatih: Wanderley Junior.
Sumber: bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 November 2018 09:17
Klasemen Liga 1: Persija Dekati PSM Makassar Tinggalkan Persib
-
Bola Indonesia 19 November 2018 19:53
Jika Match Fixing Pemain Persib Benar, Kemenpora Minta PSSI Gelar Investigasi
-
Bola Indonesia 19 November 2018 09:15
Klasemen Liga 1: Persib Turun Posisi, PSM Masih Nyaman di Puncak
-
Bola Indonesia 18 November 2018 13:40
Live Streaming Liga 1 di Indosiar: PSIS Semarang vs Persib Bandung
-
Bola Indonesia 12 November 2018 22:03
Kemenangan Atas Persib Jadi Motivasi Persebaya Tantang Bali United
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...