
Asep Berlian nampaknya akan gabung Madura United. Ia menyusul kiper Hery Prasetyo yang terlebih dulu gabung dengan anak asuh Gomes Oliveira. Pemain asal Bogor ini sudah nampak di sesi latihan Madura United, Rabu (3/2) pagi tadi di Lapangan Menanggal, Surabaya.
Kepada Asep mengatakan bahwa dia kemungkinan besar akan hijrah ke Madura United. "Jadi kayaknya. tadi pagi sudah disuruh latihan," terang Asep, Rabu siang. Meski Madura United masih dalam tahap seleksi pemain, Asep optimis bahwa ia akan direkrut.
"Kemungkinan sudah pasti direkrut, Mas. Minta doanya saja ya," pinta Asep. Selain Asep, pemain lain yang meninggalkan Surabaya United adalah Firly Apriansyah. Pemain asal Jakarta ini ternyata sudah merapat ke Persiba Balikpapan.
"Memang benar kalau dia sudah pindah ke Balikpapan," ucap Rahmad Sumanjaya, manajer operasional Surabaya United.
Asep dan Firly adalah pemain keempat dan kelima yang meninggalkan Surabaya United. Sebelumnya tim asuhan Ibnu Grahan ini juga harus merelakan kepergian Hery Prasetyo, Agung Prasetyo dan Riko Simanjuntak. Dua nama terakhir gabung Semen Padang (faw/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Februari 2016 18:53
-
Bola Indonesia 2 Februari 2016 13:45
-
Bola Indonesia 1 Februari 2016 14:45
-
Bola Indonesia 30 Januari 2016 14:18
-
Bola Indonesia 30 Januari 2016 14:07
Sebelum ke Spanyol, Evan Dimas Akan Jumpa Menpora di Jakarta
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...