
Bola.net - Rekrutan anyar Arema Cronus, Somen Tchoyi rupanya merasakan perjalanan karier yang cukup berliku sebelum menginjakkan kakinya di Malang.
Pemain kelahiran 29 Maret 1983 silam itu mengawali kiprahnya di liga Eropa saat bergabung dengan klub Prancis, Chateauroux pada 2004 silam. Sejak saat itu, ia malang-melintang di liga-liga negara benua biru.
Sempat bergabung dengan dua klub Norwegia, Grenland dan Stabaek, nama Tchoyi mulai melambung saat memperkuat klub Austria, Red Bull Salzburg. Di klub itulah ia mencicipi ketatnya kompetisi antarklub Eropa, Europa League.
Performa cukup apik Tchoyi pun menarik minat klub Premier League, West Brom. Ia pun ditransfer dengan banderol 3 juta euro pada musim panas 2010 silam.
Dilansir Transfermarkt, nilai jual Thcoyi sempat mencapai titik tertinggi saat membela The Baggies, yakni 4 juta euro pada 2011 lalu, namun sejak saat itu, sejalan dengan penampilannya yang semakin menurun, banderol Thcoyi pun juga ikut terjun bebas.
Sempat tak memiliki klub selama setengah musim, Tchoyi akhirnya berlabuh di klub Bundesliga, FC Augsburg pada awal tahun 2013, namun hanya bertahan setengah musim saja dan nilai jualnya menurun hingga ke titik 500 ribu euro.
Sejak itu ia menjalani banyak seleksi di klub-klub Malaysia, Singapura, dan beberapa negara lainnya sebelum akhirnya berlabuh di Malang. [initial]
(bola/pra)
Pemain kelahiran 29 Maret 1983 silam itu mengawali kiprahnya di liga Eropa saat bergabung dengan klub Prancis, Chateauroux pada 2004 silam. Sejak saat itu, ia malang-melintang di liga-liga negara benua biru.
Sempat bergabung dengan dua klub Norwegia, Grenland dan Stabaek, nama Tchoyi mulai melambung saat memperkuat klub Austria, Red Bull Salzburg. Di klub itulah ia mencicipi ketatnya kompetisi antarklub Eropa, Europa League.
Performa cukup apik Tchoyi pun menarik minat klub Premier League, West Brom. Ia pun ditransfer dengan banderol 3 juta euro pada musim panas 2010 silam.
Dilansir Transfermarkt, nilai jual Thcoyi sempat mencapai titik tertinggi saat membela The Baggies, yakni 4 juta euro pada 2011 lalu, namun sejak saat itu, sejalan dengan penampilannya yang semakin menurun, banderol Thcoyi pun juga ikut terjun bebas.
Sempat tak memiliki klub selama setengah musim, Tchoyi akhirnya berlabuh di klub Bundesliga, FC Augsburg pada awal tahun 2013, namun hanya bertahan setengah musim saja dan nilai jualnya menurun hingga ke titik 500 ribu euro.
Sejak itu ia menjalani banyak seleksi di klub-klub Malaysia, Singapura, dan beberapa negara lainnya sebelum akhirnya berlabuh di Malang. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 9 Desember 2014 23:35
Satu Tempat Tersisa, Persija Tunggu Pemain Asing Asal Afrika
-
Bola Indonesia 9 Desember 2014 23:16
-
Bola Indonesia 9 Desember 2014 20:24
Empat Bulan Tunggak Gaji Pemain Persija, Ini Kata Ferry Paulus
-
Bola Indonesia 9 Desember 2014 20:03
Vunk Tahu Persija Dari Internet, Kabaev Janji Pelajari Bahasa Indonesia
-
Bola Indonesia 9 Desember 2014 19:49
Meski Dari Kamerun, Tchoyi Dipastikan Bisa Main di Indonesia
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...