Liga 2 2021: Sapu Bersih Kemenangan di Fase Penyisihan Grup, Dewa United Jaga Asa Promosi ke Liga 1

Liga 2 2021: Sapu Bersih Kemenangan di Fase Penyisihan Grup, Dewa United Jaga Asa Promosi ke Liga 1
Liga 2 (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bola.net - Dewa United berhasil menyapu bersih putaran pertama babak penyisihan Grup B Liga 2 2021 dengan kemenangan. Teraktual, tim berjuluk Tangsel Warior itu mengalahkan Persekat Tegal, Senin (25/10).

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Dewa United menang dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan tim asuhan Kas Hartadi itu dicetak Slamet Budiono (13'), dan Herman Dzumafo (21').

Kemenangan ini sekaligus memantapkan posisi Dewa United di puncak klasemen Grup B. Tangsel Warrior mengemas 15 poin dari lima pertandingan.

Meski sukses menyapu bersih lima laga putaran pertama dengan kemenangan, namun Kas Hartadi berpesan kepada anak asuhnya agar jangan cepat berpuas diri dan besar kepala. Sebab, Liga 2 2021 masih panjang.

"Masih ada putaran kedua, masih ada delapan besar, semifinal, sampai final," ujar Kas Hartadi.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Tetap Kerja Keras

Pelatih yang lahir di Solo, Jawa Tengah, pada 6 Desember 1970 ini juga ingin agar Shahar Ginanjar dan kawan-kawan selalu tampil all out, baik dalam latihan maupun pertandingan. Dengan begitu, asa untuk promosi ke Liga 1 musim depan bisa terjaga.

"Jadi ini bukan untuk berpuas diri, yang terpenting kami tetap berlatih lebih keras lagi," tutur mantan pelatih Sriwijaya FC, Persikabo 1973, Persik Kediri, dan Kalteng Putra ini.

"Semoga dalam pertandingan kami terus meraih kemenangan," imbuh Kas Hartadi.

Sementara itu, empat pertandingan Dewa United lainnya pada babak penyisihan Grup B Liga 2 2021 yaitu melawan RANS Cilegon FC (3-1), Perserang Serang (2-0), Badak Lampung FC (1-0), dan PSKC Cimahi (2-0).