Liestiadi Sebut Pemainnya Sempat Nervous

Liestiadi Sebut Pemainnya Sempat Nervous
Duel Gresik United vs PBFC (c) Antok
Bola.net - Meski berhasil memenangkan pertandingan lawan Pusamania Borneo FC (PBFC), pelatih Persegres Gresik United, Liestiadi mencermati bagaimana pasukannya masih grogi. Namun hal itu bisa dimaklumi karena Laskar Joko Samudro banyak diperkuat pemain muda alumni Divisi Utama.

"Terima kasih suporter dan manajemen. Ini merupakan pertandingan berat. Mayoritas pemain kita adalah pemain muda. Kebanyakan pemain kita dari Divisi Utama, dari Pro Duta dan PS Bangka. Sedangkan kompetisi ISL memiliki pressure tinggi," kata Liestiadi, Minggu (5/4) petang usai pertandingan.

Dua gol Persegres dicetak oleh Yusuf Effendi dan Riko Simanjuntak. Sedangkan gol semata wayang PBFC dicetak Erick Weeks Lewis. "Ini pertandingan pertama dan banyak pemain kita yang tak berpengalaman. Banyak pemain muda yang harus kita bina. Ini kesan pertama yang bagus untuk kita," lanjut Liestiadi.

Ia juga memuji penampilan kiper Galih Sudaryono yang tampil sangat mengagumkan. "Galih Sudaryono termasuk pemain yang berjasa untuk Pusamania. Ada dua penyelamatan yang dia lakukan dengan bagus," pungkas Liestiadi.  (faw/dim)