
Bola.net - Legenda Chelsea, Dennis Wise memuji laga Persebaya Surabaya vs Persib Bandung yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (05/07) malam. Dia menilai atmosfernya sangat luar biasa.
Dennis Wise datang ke markas Persebaya bersama dengan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. Mereka terpantau sudah berada di Tribun VVIP sebelum pertandingan dimulai.
"Atmosfernya sangat luar biasa, saya sangat menikmati atmosfer seperti ini, suporternya luar biasa," ungkap Dennis Wise kepada Bola.net di sela-sela pertandingan.
Advertisement
Pada pertandingan antara Persebaya kontra Persib, stadion dalam kondisi penuh. Sebanyak 50 ribu lembar tiket yang disiapkan oleh panpel terjual habis.
Tidak hanya itu, suporter Persebaya, Bonek Mania maupun pendukung Persib, Bobotoh tidak henti-hentinya bernyanyi. Mereka memberikan dukungan kepada tim kebanggannya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Hanya Menonton
Namun, saat ditanya maksud kedatangannya ke markas Persebaya, mantan pemain timnas Inggris tersebut mengaku hanya ingin menyaksikan pertandingan. Termasuk menemani McMenemy.
"Saya datang ke sini untuk menyaksikan pertandingan, guys," tegas Dennis.
Dennis Wise belakangan memang cukup akrab dengan sepak bola Indonesia karena dia bekerjasama dengan PSSI untuk program Garuda Select. Dia menjadi pelatih dari Supriadi dan kawan-kawan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juli 2019 21:20
Gary Cahill, Opsi Rasional untuk Pertahanan Manchester United
-
Liga Inggris 4 Juli 2019 20:20
-
Liga Inggris 4 Juli 2019 18:25
-
Liga Inggris 4 Juli 2019 17:55
-
Liga Inggris 4 Juli 2019 15:15
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...