Lawan Persisam, Starting XI Persib Tak Akan Berubah

Lawan Persisam, Starting XI Persib Tak Akan Berubah
Jajang Nurjaman © Huyogo Simbolon
Bola.net - Persib Bandung ditantang Persisam Samarinda dalam lanjutan Indonesia Super League 2012-2013. Pelatih Persib, Jajang Nurjaman sepertinya tidak akan mengubah komposisi timnya saat mereka menahan imbang Persiram Raja Ampat beberapa waktu lalu.

Mereka seperti akan menampilkan permainan yang sama baiknya dengan poros serang yang masih dipimpin gelandang tengah, Firman Utina. Sementara kedatangan penyerang baru, Sergio van Dijk (SvD) menambah opsi bagi Jajang di lini depan.

“Untuk menghadapi Persisam, saya sudah mempersiapkan tim dalam latihan,” kata Jajang. Starting XI Persib tampaknya tak akan mengalami perubahan dengan skenario yang dirancang pelatih sejak lebih dari sepekan lalu.

Saat ditanya soal peluang SvD untuk melakoni debut, Jajang melihat tak ada masalah dengan kondisi fisik sang pemain. Namun, Jajang mengaku tak mau mengambil resiko dengan mengubah komposisi tim secara mendadak.

“Tidak mudah mengubah tim di menit akhir karena terlalu beresiko,” tandasnya. Persib saat ini masih mengumpulkan 6 poin dari 4 laga yang sudah dimainkan. Besok malam, tim Maung Bandung akan menghadapi Pesut Mahakam di Stadion Segiri, Kalimantan Timur. (hug/mac)