Lawan Persija, PS TNI Tahu Diri

Lawan Persija, PS TNI Tahu Diri
Eduard Tjong (c) Fitri Apriani
-

Bakal menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-6 ISC, membuat PS TNI tahu diri. Pasalnya, PS TNI sadar bila tim yang akan mereka hadapi adalah salah satu tim kuat.

Pelatih PS TNI, Eduard Tjong mengatakan, Persija merupakan salah satu kandidat juara ISC 2016. Terlihat dari posisi klasemen sementara ISC yang menempatkan Persija pada posisi ke-5.

Berbeda jauh dengan PS TNI yang menempati posisi ke-17. Untuk itu, PS TNI tidak mau gegabah saat menghadapi Macan Kemayoran dalam laga yang bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (10/6).

"Pertandingan besok malam kami sedikit tahu diri. Kalau kami melihat klasemen, Persija berada di atas sementara kami di bawah," ujar Eduard Tjong di Kantor Persija, Senayan, Jakarta, Kamis (9/6).

Namun, Eduard Tjong menilai kondisi itu bisa menjadi catatan penting bagi PS TNI. Ia pun sudah mempersiapkan senjata untuk melawan tim kesayangan The Jakmania itu.

"Jadi besok senjata kami untuk melawan Persija adalah motivasi karena kami melawan tim besar," pungkas mantan juru taktik Persiram Raja Ampat itu. [initial]


 (viet/dim)