
Bola.net - Arema ingin mematahkan predikat jago kandang saat menghadapi tuan rumah Persija Jakarta dalam lanjutan ISL di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (16/2).
Dalam tiga laga kandang sebelumnya klub dengan logo kepala Singa ini selalu mengalami kekalahan. Padahal saat bermain di kandang, Arema selalu meraih kemenangan dengan skor telak.
"Di sini (GBK) juga bisa dikatakan sebagai kandang Arema. Makanya harus dimaksimalkan. Kalau ditanyakan target semuanya ya pengen menang," ucap pelatih Arema, Rahmad Darmawan seperti dilansir oleh Antara.
Dari tujuh pertandingan yang telah dijalani, tim kebanggaan warga Malang ini mampu menang telak atas Persidafon (5-2), Persiram (3-0), Mitra Kukar (3-1) dan Persisam Samarinda (3-1). Sedangkan tiga laga tandang semuanya kalah tipis 0-1 atas tuan rumah Persiba Balikpapan, Barito Putra dan PSPS Pekanbaru.
Penyelesaian akhir yang tidak sempurna dirasa oleh Rahmad Darmawan menjadi titik lemah timnya saat ini. Ambisi untuk meraih poin penuh di kandang Persija nanti terdongkrak dengan pulihnya striker andalan Greg Nwokolo.
"Sunarto dan Purwaka peluang dimainkan tipis. Tapi untuk Greg kondisinya mulai bagus. Yang lain tidak akan masalah," imbuh pelatih yang akrab disapa RD ini.
Ditanya kekuatan calon lawannya, RD mengaku Persija tetaplah tim besar dan telah punya nama besar. Tim asal ibukota ini dinilai selalu tampil solid saat di kandang sendiri. Apalagi dirinya pernah menukangi klub yang berjuluk Macan Kemayoran ini.
"Butuh kerja keras untuk mengalahkan Persija. Coach Iwan sangat cerdik saat meramu pemain. Persija juga cepat dalam melakukan serangan balik," pungkas pelatih asal Metro Lampung itu. (ant/mac)
Dalam tiga laga kandang sebelumnya klub dengan logo kepala Singa ini selalu mengalami kekalahan. Padahal saat bermain di kandang, Arema selalu meraih kemenangan dengan skor telak.
"Di sini (GBK) juga bisa dikatakan sebagai kandang Arema. Makanya harus dimaksimalkan. Kalau ditanyakan target semuanya ya pengen menang," ucap pelatih Arema, Rahmad Darmawan seperti dilansir oleh Antara.
Dari tujuh pertandingan yang telah dijalani, tim kebanggaan warga Malang ini mampu menang telak atas Persidafon (5-2), Persiram (3-0), Mitra Kukar (3-1) dan Persisam Samarinda (3-1). Sedangkan tiga laga tandang semuanya kalah tipis 0-1 atas tuan rumah Persiba Balikpapan, Barito Putra dan PSPS Pekanbaru.
Penyelesaian akhir yang tidak sempurna dirasa oleh Rahmad Darmawan menjadi titik lemah timnya saat ini. Ambisi untuk meraih poin penuh di kandang Persija nanti terdongkrak dengan pulihnya striker andalan Greg Nwokolo.
"Sunarto dan Purwaka peluang dimainkan tipis. Tapi untuk Greg kondisinya mulai bagus. Yang lain tidak akan masalah," imbuh pelatih yang akrab disapa RD ini.
Ditanya kekuatan calon lawannya, RD mengaku Persija tetaplah tim besar dan telah punya nama besar. Tim asal ibukota ini dinilai selalu tampil solid saat di kandang sendiri. Apalagi dirinya pernah menukangi klub yang berjuluk Macan Kemayoran ini.
"Butuh kerja keras untuk mengalahkan Persija. Coach Iwan sangat cerdik saat meramu pemain. Persija juga cepat dalam melakukan serangan balik," pungkas pelatih asal Metro Lampung itu. (ant/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 16:31
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 15:15
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 12:32
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 11:21
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 10:45
Preview ISL: Persela vs Persidafon, Tuan Rumah Target Bangkit
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...