Lawan Persib, Kiper Madura United Akan All Out

Lawan Persib, Kiper Madura United Akan All Out
Joko Ribowo (c) Madura United
- Menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan ISC A di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (8/10), kiper Madura United, Joko Ribowo siap tampil habis-habisan. Dia diproyeksi tampil sebagai penjaga gawang utama Laskar Sape Kerrap untuk kedua kalinya setelah Hery Prasetyo dipanggil pemusatan latihan bersama timnas Indonesia.


"Insya Allah kalau dipercaya lagi yang jelas saya akan tampil all out. Persiapan pribadi seperti biasanya, kerja keras di latihan," ujar Joko saat dihubungi Bola.net, Jumat (7/10).


Sejak hijrah dari Barito Putera, Joko memang kalah bersaing dengan Hery dan baru mendapatkan satu kali kesempatan bermain. Dia mencatatkan debut kompetitifnya bersama Madura United saat berhadapan dengan PBFC di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (30/9).


Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor, 1-1, Joko berhasil tampil gemilang menjaga mistar gawang. Namun, debutnya bersama Laskar Sape Kerrap harus dicederai dengan kartu kuning pada menit ke-90 karena menghalau bola di luar kotak penalti.


Kini Joko siap kembali membuktikan kualitas terbaiknya saat menghadapi Persib. Meski tak menampik Maung Bandung merupakan salah satu tim yang ingin dihadapi selama berkarier sebagai pesepakbola, dia percaya diri peluang timnya memenangkan pertandingan akan terbuka lebar.


"Bermain lawan tim besar adalah impian salah satu pemain, termasuk saya. Dimana yang mau kerja keras dan disiplin insya Allah dia pemenangnya," tutupnya. [initial] (fit/asa)