Latihan Set Piece, Persebaya Sudah Punya Andalan untuk Eksekusi Bola Mati

Latihan Set Piece, Persebaya Sudah Punya Andalan untuk Eksekusi Bola Mati
Latihan Persebaya Surabaya (c) Official Persebaya

Bola.net - Persebaya Surabaya terus mengasah skema set piece menyambut bergulirnya Shopee Liga 1 2020. Green Force mencoba beberapa skenario saat berlatih di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (19/8/2020).

Program latihan set piece bukan yang pertama kali diberikan oleh pelatih Persebaya, Aji Santoso. Juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang itu sudah mencobanya sejak awal pekan ini.

Aji memberikan menu latihan set piece berulang-ulang agar pemainnya bisa memahami apa yang dia inginkan. Dengan demikian, itu bisa langsung menjadi kebiasaan saat pertandingan.

”Latihan hari ini kami tadi mematangkan set piece, free kick, corner kick kepada seluruh pemain, karena itu bagian dari taktik yang akan kami gunakan di dalam kompetisi nanti,” katanya, Sabtu (19/8/2020).

”Tetapi ini tentunya tidak bisa saya latih hanya sekali dua kali, tetapi harus berulang-ulang supaya terjadi otomatisasi di dalam satu pertandingan,” imbuhnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Punya Gambaran

Punya Gambaran

Aji Santoso (c) Bola.net/Mustopa El Abdy

Karena sudah sering latihan taktik, Aji mengaku sudah punya gambaran siapa saja pemain yang akan ditunjuk sebagai eksekutor bola mati. Namun, pemain-pemain tersebut harus terus dilatih.

”Kami sudah punya siapa-siapa yang mengeksekusi free kick, bagaimana kami menyerang, bagaimana kami defending corner kick, semua sudah kami ajarkan,” jelas Aji.

”Tetapi ini perlu dilatih berulang kepada pemain supaya terjadi otomatisasi ketika dalam pertandingan,” tandas mantan pelatih Persela Lamongan itu.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)