Lakukan Evaluasi, PSIS Wacanakan Pencoretan Pemain

Lakukan Evaluasi, PSIS Wacanakan Pencoretan Pemain
Hari Nur Yulianto merayakan gol untuk PSIS Semarang (c) PT Liga Indonesia Baru

Bola.net - - PSIS Semarang akan melakukan evaluasi terhadap pemain setelah berpartisipasi dalam turnamen Piala Presiden 2018. Sebab, PSIS meraih hasil kurang apik dalam keikutsertaannya pada turnamen pra musim paling bergengsi tersebut.

Dari tiga pertandingan pada babak penyisihan grup, Laskar Mahesa Jenar hanya mampu meraih satu kali kemenangan di partai pamungkas. Sedangkan di dua pertandingan awal, mereka mengalami kekalahan beruntun.

Menurut Manajer PSIS Semarang, Wahyu 'Liluk' Winarto, salah satu yang paling mencolok pada turnamen itu adalah lemahnya lini serang karena banyak peluang yang tak mampu dimaksimalkan. Selain itu, penampilan penjaga gawang juga belum memuaskan.

"Kita tetap akan evaluasi sebelum memasuki kompetisi resmi. Kemarin banyak peluang yang terbuang, tentunya penyelesaian akhir dan pemain depan menjadi catatan," ungkap Liluk kepada Bola.net.

"Kita juga kekurangan penjaga gawang, kita hanya punya dua kiper, dan dua kiper itu juga masih muda," sambungnya.

Bahkan, tidak menutup kemungkinan akan ada pencoretan pemain dalam perjalanan tim menuju kompetisi. Tetapi, Liluk menegaskan bahwa manajemen tidak akan ikut campur terkait siapa saja yang akan didepak dari skuat.

"Pastinya ada [pencoretan], kita akan evaluasi terus sebelum masuk kompetisi resmi, tapi pencoretan itu kita serahkan dan menjadi wewenang tim pelatih," tegasnya.