
Bola.net - Pertandingan melawan Sriwijaya FC di Yogyakarta Independent School menjadi uji coba terakhir PSIS Semarang. Selanjutnya, Laskar Mahesa Jenar langsung menatap kompetisi.
Hal itu ditegaskan oleh pelatih PSIS, Dragan Djukanovic. Menurut juru taktik asal Montenegro tersebut, pihaknya tidak akan mengagendakan uji coba tambahan.
"Tidak (ada uji coba lagi), itu yang terakhir," kata Dragan Djukanovic kepada Bola.net, Sabtu (22/2/2020).
Advertisement
Alasan Dragan memutuskan untuk tidak menggelar uji coba lagi, karena kompetisi semakin mepet. Mengingat, Liga 1 2020 akan bergulir pada 29 Februari mendatang.
"Kami memiliki satu minggu untuk latihan sebelum kompetisi," tegas mantan pelatih Borneo FC tersebut.
PSIS menggelar uji coba melawan Sriwijaya FC, Sabtu (22/2/2020) pagi. Pertandingan dimenangkan PSIS lewat gol semata wayang Septian David Maulana.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Siap Menyambut Kompetisi
Meski tidak ada uji coba tambahan, Dragan menegaskan bahwa PSIS sudah siap mengarungi kompetisi. Meski dia tidak menampik perlunya perbaikan di beberapa sektor.
"Seperti saya katakan, kami butuh kerja keras lagi, tetapi tidak apa-apa. Kami siap untuk kompetisi," lanjutnya.
Dikatakan Dragan, kompetisi adalah perjalanan panjang. Sehingga, dia akan berusaha membenahi timnya step by, seiring berjalannya Liga 1 2020.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 November 2019 17:15
Hasil Pertandingan Sriwijaya FC vs Persiraja Banda Aceh: Skor 0-1
-
Bola Indonesia 22 November 2019 22:56
Komentar Annas Fitranto Usai Bantu Persita Promosi ke Liga 1 2020
-
Bola Indonesia 22 November 2019 09:44
-
Bola Indonesia 7 Oktober 2019 15:30
Live Streaming Sriwijaya FC vs Blitar Bandung United di Vidio
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...