Laga Kontra PSM Makassar Terhenti Lama, Persik Kediri Sebut Buah Kelalaian Wasit

Laga Kontra PSM Makassar Terhenti Lama, Persik Kediri Sebut Buah Kelalaian Wasit
Persik Kediri merayakan gol Jeam Kelly Sroyer ke gawang PSM Makassar, Senin (18/12/2023) (c) Dok. PSM Makassar

Bola.net - Manajemen Persik Kediri angkat bicara soal insiden penghentian laga mereka kontra PSM Makassar, dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, Senin (18/12/2023). Macan Putih -julukan Persik Kediri- menyayangkan kejadian, yang mereka sebut sebagai kelalaian wasit tersebut.

"Persik Kediri menyayangkan adanya kelalaian yang dilakukan oleh wasit, di mana ketidaktegasan tersebut menyebabkan kerugian di kedua tim, baik Persik Kediri maupun PSM Makassar," tulis manajemen Persik Kediri dalam pernyataan resmi mereka.

Dalam rilis tersebut, manajemen Persik Kediri membeber kerugian-kerugian yang diderita kedua tim akibat penghentian laga tersebut. Selain peluang yang terbuang dan waktu yang hilang, penghentian ini juga menimbulkan kerugian lain.

"Dari sisi citra, muncul berbagai opini liar yang jelas-jelas mencederai citra persepakbolaan nasional," sambungnya.

Sebelumnya, laga antara Persik Kediri dan PSM Makassar sempat diwarnai insiden penghentian pertandingan. Wasit Yudi Nurcahya sempat menghentikan pertandingan pada menit ke-87. Tidak bisa dipastikan apakah alasan penghentian tersebut.

Penghentian ini berlangsung lama. Setelah lebih dari satu jam, laga tersebut akhirnya dilanjutkan.

Dalam laga tersebut, kedua tim mengakhiri laga dengan berbagi angka 1-1.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Surati PSSI

Persik Kediri pun tak mau tinggal diam. Mereka menyurati PSSI untuk menindaklanjuti insiden penghentian laga antara Persik Kediri dan PSM Makassar tersebut.

"Persik Kediri juga telah melayangkan surat resmi kepada PSSI dan meminta untuk dapat menyikapi kejadian kepemimpinan wasit tersebut dengan lebih seksama," kata manajemen Persik Kediri dalam rilis tersebut.

"Ini agar kualitas pertandingan kita terjaga, guna menjaga marwah kasta kompetisi tertinggi tanah air ini," sambung mereka.