Laga Kontra PSM Kemungkinan Ditunda, Pelatih Arema FC Tak Ubah Program

Laga Kontra PSM Kemungkinan Ditunda, Pelatih Arema FC Tak Ubah Program
Milomir Seslija (c) Arema FC Official

Bola.net - Milomir Seslija menegaskan tak mau berspekulasi soal kabar penundaan jadwal pertandingan kontra PSM Makassar. Pelatih Arema FC tersebut pun menegaskan bahwa sejauh ini dirinya tak menyiapkan program cadangan jika jadwal pertandingan lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019 ini pada akhirnya benar-benar ditunda.

"Mengapa saya harus mengubah program? Untuk apa?" tukas Milomir Seslija.

"Seperti yang dibilang, ini masih sebuah kemungkinan. Belum pasti. Bagaimana bisa mengubah program hanya berdasar kemungkinan?" imbuhnya.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa laga antara Arema dan PSM Makassar akan mengalami penundaan jadwal. Pertandingan pekan kelima Shopee Liga 1 musim 2019 ini semula dijadwalkan akan dihelat di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Minggu (23/06) mendatang.

Tengara penundaan ini muncul menyusul permintaan CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB). Pasalnya, ia menilai jadwal yang harus dilakoni anak asuhnya tersebut tak masuk akal.

Sesuai jadwal yang ada, PSM akan melakoni tiga pertandingan dalam sepuluh hari. Mereka akan memulai perjalanan berat ini dengan bertandang ke markas Becamex Binh Duong dalam leg pertama Semifinal Zona ASEAN AFC Cup 2019 pada Rabu (19/6). Kemudian, mereka kembali ke Makassar untuk menjamu Arema FC, Minggu (23/6). Tiga hari berselang, mereka akan kembali menghadapi Binh Duong pada leg kedua, yang akan dihelat di Stadion Pakansari Bogor.

Bagaimana tanggapan Milo soal permintaan PSM Makassar tersebut? Simak di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Tergantung PSSI dan Operator

Sementara itu, Milo -sapaan karib Milomir Seslija- mengaku tak terlalu memikirkan permintaan PSM Makassar tersebut. Sebab, menurut pelatih asal Bosnia ini, keputusan soal kompetisi, ada di tangan PSSI dan operator.

"Semua bukan tergantung PSM dan Arema. Semua tergantung pada PSSI dan operator," ujar Milo.

"Tidak ada lain yang bisa memutuskan. Kita harus bisa menghargai keinginan dua otoritas tersebut," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Pikirkan Dampak Penundaan

Kendati menyerahkan sepenuhnya pada otoritas yang ada, Milo menegaskan ada sejumlah dampak yang harus dipikirkan jika kembali menunda jadwal pertandingan. Salah satunya, penundaan ini akan membuat jadwal berikutnya terganggu juga.

"Kalau mereka menunda satu pertandingan lagi, kapan pertandingan tersebut akan dimainkan? Bagaimana pertandingan akan dihelat? Ini permasalahan yang harus dipikiran," kata pelatih berusia 54 tahun ini.

"Pertandingan kami lawan Persib Bandung sudah mundur. Ke depannya akan kian berat," ia menandaskan.