
Bola.net - La Nyalla Mahmud Mattalitti menegaskan bahwa ia akan tetap mengusahakan agar Sriwijaya FC dapat berlaga di Liga Champions Asia (LCA) musim depan.
Dualisme kompetisi antara Indonesia Super League (ISL) dan Indonesian Premier League (IPL) bukan hanya terhenti di berakhirnya kompetisi saja. Dua juara dari masing-masing liga Semen Padang dan Sriwijaya FC kini berupaya mendapatkan haknya untuk bermain di liga tertinggi antar klub se Asia tersebut.
PSSI sebelumnya pernah mengesahkan ISL sebagai liga yang sah. Namun, untuk kali ini mereka sepertinya hanya mengajukan Semen Padang sebagai juara IPL sebagai wakil Indonesia.
Nyalla yang merupakan Ketua Umum PSSI hasil KLB Ancol, ketika ditemui wartawan di Surabaya, Senin (23/7) memberi penegasan, "Pasti saya akan mengusahakan Sriwijaya FC untuk ke Champions Asia."
Menurutnya, IPL merupakan liga yang kualitasnya masih perlu dipertanyakan dan sesuai hasil Kongres Bali, maka ISL lah liga yang sah. Oleh sebab itu hanya Sriwijaya FC yang berhak ke LCA. "Semua orang juga tahu, kalau IPL tak berkelas sama sekali. Kalau klub-klub ISL kan jelas kualitasnya," lanjutnya.
"Kalau AFC menunjuk Semen Padang, saya akan tuntut ke CAS. Ini berarti mereka sudah tidak menghargai lagi MoU yang telah disepakati bersama," pungkas Nyalla. (fjr/end)
Dualisme kompetisi antara Indonesia Super League (ISL) dan Indonesian Premier League (IPL) bukan hanya terhenti di berakhirnya kompetisi saja. Dua juara dari masing-masing liga Semen Padang dan Sriwijaya FC kini berupaya mendapatkan haknya untuk bermain di liga tertinggi antar klub se Asia tersebut.
PSSI sebelumnya pernah mengesahkan ISL sebagai liga yang sah. Namun, untuk kali ini mereka sepertinya hanya mengajukan Semen Padang sebagai juara IPL sebagai wakil Indonesia.
Nyalla yang merupakan Ketua Umum PSSI hasil KLB Ancol, ketika ditemui wartawan di Surabaya, Senin (23/7) memberi penegasan, "Pasti saya akan mengusahakan Sriwijaya FC untuk ke Champions Asia."
Menurutnya, IPL merupakan liga yang kualitasnya masih perlu dipertanyakan dan sesuai hasil Kongres Bali, maka ISL lah liga yang sah. Oleh sebab itu hanya Sriwijaya FC yang berhak ke LCA. "Semua orang juga tahu, kalau IPL tak berkelas sama sekali. Kalau klub-klub ISL kan jelas kualitasnya," lanjutnya.
"Kalau AFC menunjuk Semen Padang, saya akan tuntut ke CAS. Ini berarti mereka sudah tidak menghargai lagi MoU yang telah disepakati bersama," pungkas Nyalla. (fjr/end)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Juli 2012 22:31
-
Bola Indonesia 20 Juli 2012 20:18
-
Tim Nasional 20 Juli 2012 20:00
-
Bola Indonesia 20 Juli 2012 10:55
-
Bola Indonesia 18 Juli 2012 22:35
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...