Kontrak Pemain Asing Persija Aktif Setelah Tes Kesehatan

Kontrak Pemain Asing Persija Aktif Setelah Tes Kesehatan
Ferry Paulus (c) Eggi Paksha
Bola.net - Manajemen Persija Jakarta menegaskan bahwa kontrak para pemain asing mereka akan otomatis aktif setelah mereka lolos tes kesehatan dari PT Liga Indonesia.

Seperti diketahui, manajemen Persija Jakarta akhirnya merealisasikan ucapan dengan mendatangkan dua pemain asing untuk tampil di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Mereka yakni, Martin Vunk dan Yevgeni Kabaev.‬ Keduanya, resmi menandatangani kontrak yang diberikan Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus, di Jakarta, Selasa (9/12) petang.

"Mereka sudah menyepakati sejumlah perjanjian dengan Persija. Hanya saja kontrak mereka akan aktif setelah tes kesehatan dari PT Liga Indonesia," kata Ferry.

Vunk dan Kabaev diikat Macan Kemayoran- julukan Persija Jakarta- untuk satu musim ke depan.‬ ‪Nantinya, Vunk yang pernah memperkuat klub asal Estonia, Nomme Kalju FC tersebut, akan menempati posisi sebagai gelandang bertahan.

Sementara Kabaev, merupakan pencetak gol terbanyak Liga Estonia. Bersama klub Sillamae Kalev, striker berusia 26 tahun itu mencetak 36 gol dari 35 pertandingan.‬ (esa/dzi)