Kompetisi Vakum, Ini Harapan Suharno

Kompetisi Vakum, Ini Harapan Suharno
Suharno (c) Antok
Bola.net - Suharno memiliki harapan tersendiri terkait vakumnya kompetisi sepakbola di Indonesia sejauh ini. Pelatih Arema Cronus ini berharap kompetisi lekas bergulir kembali.

"Kami berharap agar kompetisi cepat kembali diputar. Tentu saja dalam artian yang sah," ujar Suharno.

"Alangkah baiknya petinggi-petinggi di atas bisa melakukan hal yang tepat agar kompetisi kembali berjalan," sambungnya.

Sebelumnya, PT Liga Indonesia menghentikan kompetisi Indonesia Super League 2015 setelah hanya beberapa pekan bergulir. Mereka menyebut adanya 'pembekuan' PSSI menjadi alasan utama di balik penghentian kompetisi ini.

Lebih lanjut, Suharno menyebut penghentian ini berdampak negatif bagi pelaku sepakbola. Pelatih asal Klaten ini mengatakan bahwa tanpa adanya kompetisi, pemain dan pelatih menghadapi masalah pelik.

"Kalau kompetisi tidak segera diputar, kasihan kami yang berada di lapangan. Ada keluarga yang harus dihidupi," tandasnya. [initial]

 (den/pra)