Kompetisi Mundur, Persebaya tak Pandang Untung dan Rugi

Kompetisi Mundur, Persebaya tak Pandang Untung dan Rugi
Ibnu Grahan (c) Antok
Bola.net - Bagi tim Persebaya, penundaan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 selama dua bulan, tidak memiliki sisi untung maupun rugi. Sebab sampai dengan saat ini Persebaya masih dalam proses persiapan, belum terjun ke kompetisi.

"Kalau bagi kami di tim ya tidak ada untung rugi. Karena kami belum bertanding di kompetisi," tutur Ibnu, Sabtu (21/2) siang. Persebaya memang seharusnya sudah bertanding lawan Mitra Kukar, Rabu (25/2) malam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Sampai dengan saat ini, Persebaya tengah menunggu rilis jadwal baru dari PT Liga Indonesia (LI) selaku operator kompetisi ISL 2015. "Kan belum jelas semua. Kami nunggu rilis jadwal baru saja," lanjut pelatih asli Surabaya ini.

Meski tim Persebaya tak terdampak, namun Ibnu menjelaskan bahwa cerita dari manajemen mungkin berbeda. "Urusan rugi itu bicara manajemen, karena menyangkut biaya yang harus dikeluarkan," tutup Ibnu. (faw/mri)