
Bola.net - Benny Wahyudi dan sejumlah pemain Arema Cronus memiliki cara sendiri untuk melepas kerinduan menendang si kulit bundar usai kompetisi QNB League distop PSSI. Mereka nampak mengisi waktunya dengan bermain futsal.
Senin (04/05) sore, di GOR Pertamina Universitas Brawijaya Malang, Benny Wahyudi menunjukkan kebolehannya bermain futsal dalam laga eksibisi kontra All-Stars UB. Selain Benny, pada laga tersebut tampil juga Purwaka Yudhi, Arif Suyono, Dendi Santoso, Juan Revi, Ahmad Alfarizi, Ahmad Bustomi dan Sunarto.
Pada laga ini, para penggawa Arema -yang diperkuat penjaga gawang pinjaman dari Brawijaya Futsal Club ini- mampu mengalahkan lawannya 6-3. Sempat tertinggal tiga gol tanpa balas terlebih dahulu, mereka membalas melalui Purwaka Yudhi, Arif Suyono (2 gol), Sunarto dan Juan Revi (2 gol).
Sementara itu, menanggapi aktivitas baru ini, Benny Wahyudi mengaku cukup sulit beradaptasi. Namun, menurutnya, ini cara bagus menjaga kondisi selama kompetisi dihentikan.
"Selain itu, ini ajang silaturahmi sama teman-teman. Kangen karena sudah lama tidak bertemu," tandasnya. (den/dzi)
Senin (04/05) sore, di GOR Pertamina Universitas Brawijaya Malang, Benny Wahyudi menunjukkan kebolehannya bermain futsal dalam laga eksibisi kontra All-Stars UB. Selain Benny, pada laga tersebut tampil juga Purwaka Yudhi, Arif Suyono, Dendi Santoso, Juan Revi, Ahmad Alfarizi, Ahmad Bustomi dan Sunarto.
Pada laga ini, para penggawa Arema -yang diperkuat penjaga gawang pinjaman dari Brawijaya Futsal Club ini- mampu mengalahkan lawannya 6-3. Sempat tertinggal tiga gol tanpa balas terlebih dahulu, mereka membalas melalui Purwaka Yudhi, Arif Suyono (2 gol), Sunarto dan Juan Revi (2 gol).
Sementara itu, menanggapi aktivitas baru ini, Benny Wahyudi mengaku cukup sulit beradaptasi. Namun, menurutnya, ini cara bagus menjaga kondisi selama kompetisi dihentikan.
"Selain itu, ini ajang silaturahmi sama teman-teman. Kangen karena sudah lama tidak bertemu," tandasnya. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Mei 2015 21:52
-
Bola Indonesia 2 Mei 2015 21:03
-
Bola Indonesia 2 Mei 2015 20:42
-
Bola Indonesia 2 Mei 2015 19:55
-
Bola Indonesia 30 April 2015 21:28
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...