
Bola.net - Kontestan Liga 2 2020, Putra Sinar Giri (PSG) Gresik menanggapi keputusan PSSI terkait kelanjutan kompetisi. Manajemen siap mengikuti keputusan tersebut.
PSSI memutar kembali kompetisi setelah menggelar rapat komite eksekutif. Federasi juga mempertimbangkan masukan klub, pelatih dan pemain yang diwakili asosiasi.
"Apa yang menjadi keputusan PSSI dan pemerintah PSG sendiri mengikuti saja," kata Manajer PSG Gresik, Aziz Riduwanto kepada Bola.net.
Advertisement
Aziz juga tidak mempersoalkan kapanpun kompetisi akan diputar. Opsinya adalah bulan September atau Oktober.
"Waktu rapat virtual yang kedua memang ada wacana September atau Oktober. Kalau saya meskipun diputar September siap, Oktober juga siap," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Butuh Kepastian
Namun, dia berharap PSSI segera memberikan kepastian jadwalnya. Klub juga butuh pemberitahuan secara resmi dari federasi.
Karena kata Aziz, penting untuk klub sebagai dasar menyusun program. Terutama untuk menentukan kapan pemain akan dikumpulkan.
"Semua klub Liga 2 dari 24 ini ya (berharap) secepatnya PSSI memberikan kepastian, dan mengirimkan surat resmi ke klub," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Juni 2020 18:34
-
Bola Indonesia 17 Juni 2020 23:30
-
Bola Indonesia 16 Juni 2020 14:34
PT LIB Siapkan 2 Skenario Jadwal Dimulainya Kembali Kompetisi
-
Bola Indonesia 10 Juni 2020 23:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...