Klasemen Liga 1 Pekan Ke-18 Terkini: Persib Bandung Menuju Gelar Juara

Klasemen Liga 1 Pekan Ke-18 Terkini: Persib Bandung Menuju Gelar Juara
Liga 1 Gojek 2018 bersama Bukalapak (c) bola.net

Bola.net - - Persib Bandung menjadi pemuncak klasemen Gojek Liga 1 bersama Bukalapak hingga pekan ke-18 ini. Mereka mengumpulkan 32 poin dan dalam jalan yang tepat untuk menuju gelar juara musim ini.

Musim kemarin, performa Persib tidak terlalu bagus karena tidak mampu menjadi pesaing gelar juara. Maung Bandung kemudian melakukan perombakan skuat dan mendatangkan pelatih baru.

Penampilan Persib di awal-awal musim ini masih belum tampak meyakinkan. Namun baru-baru ini terus menanjak naik dan akhirnya menjadi juara klasemen di paruh musim.

Kemenangan Persib terus berlanjut di pekan ke-18. Di laga terakhir lawan PS Tira, Senin (30/7), Persib hampir saja gagal memetik poin penuh. Namun akhirnya mereka mampu menang dengan skor 3-2 dalam laga tandang ke Bantul.

Tambahan tiga poin membuat Persib Bandung kini semakin kokoh di puncak klasemen dengan mengumpulkan 32 poin, berjarak tiga poin dengan Barito Putera dan PSM Makassar.

1 dari 3 halaman

Hasil Laga Lain

Hasil Laga Lain

PSM Makassar (c) PT Liga Indonesia Baru Pada hari yang sama, PSIS Semarang menghadapi PSM Makassar. Laga tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1. Hasil tersebut menjadi keuntungan bagi Persib.

Sementara itu, hasil imbang membuat PSIS keluar dari zona degradasi untuk sementara waktu. Posisi masih bisa berubah karena Perseru Serui dan Persebaya Surabaya baru akan bertanding hari ini, Selasa (31/7).
2 dari 3 halaman

Klasemen

Berikut ini klasemen sementara Liga 1 pekan ke-18 pada hari Selasa (31/7):

3 dari 3 halaman

Jadwal

Jadwal

Persebaya vs Persib (c) Liga 1 Twitter/Liga1Match Berikut ini adalah jadwal pertandingan Liga 1 2018 yang akan berlangsung pada hari  Selasa (31/7/2018):

Perseru Serui Vs Persebaya Surabaya



[initial]