Kiper Bali United Dapat Arahan Khusus Jelang Hadapi Persebaya

Kiper Bali United Dapat Arahan Khusus Jelang Hadapi Persebaya
Kiper Arema FC, Adilson Maringa. (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Penjaga gawang Bali United, Adilson Maringa berlatih keras untuk menghadapi Persebaya Surabaya dalam friendly game. Laga bertajuk Surabaya 730 Game tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (28/05/2023).

Selain berlatih keras, ia dan rekan setimnya juga mendapat banyak arahan dari tim pelatih. Secara khusus, penjaga gawang juga mendapat masukan dari pelatih kiper.

”Kami melakukan persiapan yang begitu keras, latihan yang berat untuk membentuk fokus kembali sesudah libur panjang,” ungkap Adilson Maringa seperti dilansir laman resmi klub, Jumat (26/05/2023).

”Kami mendengarkan coach Teco dan coach Marcelo bicara kepada kami dalam tim, kepada saya, kepada kami untuk kiper,” imbuh mantan pemain Arema FC tersebut.

1 dari 1 halaman

Mental Bagus

Lebih lanjut, kiper kelahiran Brasil tersebut mengingatkan kepada rekannya untuk menyiapkan mental yang bagus untuk menghadapi Persebaya. Itu juga berlaku ketika mereka menghadapi PSM Makassar pada play-off Liga Champions Asia.

”Kami harus punya mental yang bagus, fokus untuk memiliki permainan yang bagus menghadapi PSM Makassar,” Adilson Maringa menambahkan.

”Begitu juga dengan Persebaya Surabaya yang hanya pertandingan persahabatan, tapi kami juga harus mempersiapkannya dengan baik,” tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)