
Bola.net - Gelandang PSS Sleman, Kim Kurniawan kecewa atas kekalahan yang dialami timnya dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 kontra Madura United, Kamis (8/12/2022). Laskar Sembada dipaksa takluk dengan skor tipis 0-1 di Stadion Manahan, Solo.
Menurut Kim Kurniawan, PSS Sleman seharusnya lebih termotivasi setelah Muhammad Ridwan menggagalkan penalti Jaja pada menit 23'. Tapi, mereka justru kesulitan untuk membuat gol.
"Tentunya sangat mengecewakan sekali pertandingan tadi, setelah menghalang penalti, kami pikir motivasi, semangatnya naik," katanya dalam sesi jumpa pers usai laga, Kamis (08/12/2022).
Advertisement
"Tapi susah sekali kami untuk mencetak gol malah kami kebobolan di babak kedua dan tidak bisa mengembalikan keadaan, sangat disayangkan," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Evaluasi
Namun, kekalahan tersebut tidak boleh diratapi. Sebab, PSS Sleman akan kembali menghadapi lawan berat dalam waktu hanya empat hari, evaluasi tentu menjadi salah satu solusi.
"Empat hari lagi kami sudah main lagi, jadi kami evaluasi, kami coba mengambil waktu di latihan yang ada walaupun sangat pendek waktunya," lanjut Kim.
"Kami coba untuk mengembalikan semangat teman-teman semua, sehingga kami tetap fight di pertandingan selanjutnya," tegas eks pemain Persib Bandung tersebut.
Bermain Efektif
Berbicara evaluasi, lini serang tentu harus menjadi perhatian utama. Karena beberapa peluang yang didapatkan tidak mampu dikonversi menjadi gol ke gawang lawan.
"Kami harus lebih efektif di sepertiga lapangan terakhir untuk menciptakan peluang dan juga untuk mencetak gol," Kim menambahkan.
"Gimana caranya kami mengambil kesempatan yang ada dan kami harus masukin gol," tegas pemain naturalisasi asal Jerman tersebut.
Kualitas Tim
Kim Kurniawan juga berharap rekan setimnya bisa lebih solid sebagai sebuah tim. Sehingga bisa menutupi kekurangan secara individu.
"Saya selalu bilang, walaupun secara individu tim lain unggul, kalau secara tim kami kuat, kami bisa kalahkan yang lain," terang Kim.
"Itu yang saya harapkan kami tunjukkan di pertandingan berikutnya dengan semangat dan motivasi yang lebih tinggi daripada lawan," pungkasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2022/23
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Desember 2022 22:11
-
Bola Indonesia 8 Desember 2022 17:18
Hasil BRI Liga 1 2022/23: PSM dan Madura United Amankan 3 Poin
-
Bola Indonesia 8 Desember 2022 13:33
Jadwal dan Link Live Streaming PSS Sleman vs Madura United, 8 Desember 2022
-
Bola Indonesia 8 Desember 2022 08:23
Prediksi BRI Liga 1: PSS Sleman vs Madura United 8 Desember 2022
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...