Kim Kurniawan: Kita Bisa Menang Lebih Banyak Dari Ini

Kim Kurniawan: Kita Bisa Menang Lebih Banyak Dari Ini
Kim Kurniawan (c) Antok
- Kim Kurniawan mengisyaratkan tidak puas dengan kemenangan timnya dari Gresik United pada Piala Jenderal Sudirman. Menurut kapten tim Persipasi Bandung Raya ini, jika timnya main 11 orang sampai usai, mereka bisa menang dengan skor lebih besar.


"Kalau kita main 11 orang sampai akhir, skornya tidak 3-2 seperti ini," ujar Kim.


"Kita bisa menang lebih banyak dari ini," sambungnya.


Sebelumnya, PBR akhirnya meraih kemenangan pertama mereka pada Piala Jenderal Sudirman. Menghadapi Gresik United, di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (22/11), mereka berhasil menang dengan skor 3-2.


Sementara itu, Kim juga mengakui jika timnya sempat tampil buruk pada pertandingan ini. Namun, mereka 'tertolong' adanya waterbreak. Usai waterbreak pertama, pada menit 30, PBR berhasil bangkit dan membalikkan keunggulan dari Gresik United.


"Setelah waterbreak, kita bagus. Ada perubahan dan bisa mencetak gol," tandasnya. [initial]

 (den/asa)