Kim Kurniawan Akui PBR Kurang Konsentrasi

Kim Kurniawan Akui PBR Kurang Konsentrasi
kim kurniawan berebut bola dengan hasyim kipuw (c) Antok
- Kim Kurniawan menyebut timnya bisa mendapat hasil lebih baik kala menghadapi Arema Cronus. Namun, menurut gelandang Persipasi Bandung Raya (PBR) ini, timnya kurang konsentrasi.


"Mungkin kita terlalu cepat dapat gol. Kita kurang konsentrasi," ujar Kim pada sesi konferensi pers usai pertandingan.


"Kalau kita bisa babak pertama tanpa kebobolan, kita bisa dapat hasil lebih baik," sambungnya.


Sebelumnya, pada laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman, PBR harus menyerah kalah dari Arema Cronus. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (16/11), skuat besutan Huistra ini unggul kala laga baru semenit berjalan. Namun, di akhir laga, mereka kalah dengan skor 2-4.


Sementara itu, Kim menyebut bahwa timnya memiliki peluang menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Namun, alih-alih sukses, mereka justru kembali kebobolan.


"Pertandingan sudah selesai waktu itu," tandasnya. [initial]

 (den/asa)