'Ketegasan, Kunci Penyelesaian Masalah Sepakbola Indonesia'

'Ketegasan, Kunci Penyelesaian Masalah Sepakbola Indonesia'
Timo Scheunemann © M Rachmatullah
Bola.net - Bebasnya Indonesia, meski sementara, dari sanksi FIFA, ditanggapi positif oleh Timo Scheunemann. Namun, bagi Direktur Pengembangan Usia Muda PSSI ini, diperlukan ketegasan lebih untuk bisa menyelesaikan sengkarut sepakbola Indonesia.

Menurut Timo, meski tidak mendapat sanksi kali ini, permasalahan sepak bola Indonesia masih belum berakhir. Permasalahan ini masih harus akan diselesaikan di bawah pengawasan Konfederasi Sepakbola Asia (AFC).

"Hal ini hanya akan bagus jika AFC kali ini serius dalam menyelesaikan permasalahan, bukannya mengulang kesalahan Joint Committee yang berformat 4-4, yang akhirnya menyebabkan deadlock," ujar Timo.

"Dulu, konferensi pers bersama dari dua pihak saja tidak pernah. Jadi, saya kurang yakin dengan kesungguhan AFC. Semoga, kali ini, FIFA sudah 'jewer' AFC," sambungnya.

Selain AFC, Timo menambahkan, ketegasan juga harus ditunjukkan oleh pemerintah dan PSSI. Baginya, ketegasan dua pihak ini juga vital untuk mengurai benang kusut sengkarut sepakbola Indonesia.

"Intinya 'segitiga ketegasan' diperlukan. AFC, pemerintah dan PSSI harus tegas. Tanpa adanya ketegasan, situasi dan kondisi akan terus seperti ini," dia menandaskan. (den/mac)