Kepulangan Cabor Sepakbola di AYG 2013 Sesuai Jadwal

Kepulangan Cabor Sepakbola di AYG 2013 Sesuai Jadwal
Zaenal "Zapello" Abidin. Eggi Paksha
Bola.net - Terhenti di babak delapan besar, tidak membuat cabang olahraga sepakbola langsung angkat koper dari ajang Asian Youth Games (AYG), Nanjing, Tiongkok, 2013. Skuat asuhan Zaenal "Zapello" Abidin akan kembali ke tanah air sesuai jadwal.

"Kami pulang tetap sesuai jadwal, yaitu tanggal 24 Agustus, sore. Kami tetap menjalani latihan, namun tidak berat. Hanya untuk menjaga kondisi saja," kata Zapello.

Dua gol bagi Indonesia, dicetak Rizky Aprilia Wibisono dan Riki. Sedangkan gol Korea Utara, dicetak Solsong RI, Jon Yongsong, dan Kim Jisong.

Di ajang AYG 2013, Indonesia mengikuti sebanyak 14 cabor, yakni atletik, aquatik, badminton, basket, anggar, sepak bola, menembak, squash, judo, angkat besi, golf, tenis meja, taekwondo dan tenis lapangan. Sedangkan dua cabor yang tidak diikuti adalah rugby dan handball.  (esa/mac)