Kelanjutan Laga Arema Indonesia vs Pro Duta Belum Jelas

Kelanjutan Laga Arema Indonesia vs Pro Duta Belum Jelas
Ketua Panpel Arema, Junus Lakburawal (c) wearemania
Bola.net - Meski telah melalui proses diskusi yang cukup panjang, kelanjutan laga Arema Indonesia versus Pro Duta FC belum menemui titik terang. Hal ini diungkapkan Ketua Panpel Arema, Junus Lakburawal.

"Sampai saat ini belum ada keputusan kapan laga akan digelar. Yang jelas, kita akan lanjutkan pembicaraan antara dua tim dan perangkat pertandingan untuk menentukan kelanjutan pertandingan ini," ujar Junus, pada Bola.net, Rabu (04/09).

"Namun yang pasti, kita juga tunggu keputusan dari LPIS sebagai operator kompetisi," sambungnya.

Sebelumnya, laga antara Arema versus Pro Duta di Stadion Gajayana harus tertunda. Pasalnya, meski telah berada di lokasi, wasit enggan memimpin laga tersebut.

Sementara itu, Winarno Bahtiar, salah seorang pengadil di laga tersebut mengakui bahwa pihaknya bertekad untuk menyelamatkan pertandingan itu. Wasit, sambung Winarno, bersedia memimpin pertandingan asal sebagian dari gaji mereka yang tertunggak selama ini dibayarkan.

"Namun, sampai saat ini belum ada pembayaran apapun. Kita tidak minta dilunasi sekaligus. Kita minta sebagian saja dulu gaji kita dibayar. Toh, ini hak kita," tutur wasit asal Mojokerto ini. (den/dzi)