Kejutan, Tim Promosi Pro Futsal league Melaju ke Partai Final

Kejutan, Tim Promosi Pro Futsal league Melaju ke Partai Final
Ilustrasi futsal (c) ist
- Tim asal Kota Manokwari, Black Steel muncul dengan berbagai kejutan pada ajang Pro Futsal league (PFL) 2016. Salah satunya mampu lolos ke partai final meski berstatus sebagai tim promosi.


Pada babak semifinal, Black Steel mampu mengalahkan tim asal Semarang, BJL 2000. Bertempat di Stadion UNY, Yogyakarta, Sabtu (4/6), tim besutan Sayan Karmadi itu menang dengan skor 4-3.


"Pertandingan hari ini sangat seru dan menegangkan. Jujur saya sangat gerogi, saya juga mewanti-wanti anak-anak agar jangan sampai melakukan kesalahan," ujar Sayan usai pertandingan.


Untuk pertandingan final besok, Minggu (5/6), Sayan mengaku tak akan menerapkan strategi khusus. Sebab, menurut Sayan yang terpenting dalam pertandingan partai terakhir adalah masalah mental, spirit, dan kenyamanan bermain.


Namun, pria yang tengah menjalani debut pelatih itu mengaku tetap akan melakukan evaluasi kepada timnya. Khususnya masalah finishing.


"Anak-anak terlihat egois, ragu-ragu untuk passing, shooting dan akhirnya banyak peluang yang terbuang sia-sia. Itu akan dievaluasi," pungkas Sayan. (fit/dzi)