Kejar Uang, Gresik United Ingin Ikut Piala Gubernur Kaltim

Kejar Uang, Gresik United Ingin Ikut Piala Gubernur Kaltim
gresik united (c) Antok
- Setelah membuang kesempatan ikut Piala Walikota Padang, Gresik United kini berminat ambil bagian di Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim). Padahal mereka tak mendapat invitasi dari pihak penyelenggara.


Peluang Gresik United untuk ambil bagian di Piala Gubernur Kaltim memang ada. Mengingat komposisi peserta event ini masih belum tetap. Bisa berubah. "Kami siap saja mengisi slot yang kosong di turnamen Piala Gubernur Kaltim," kata manajer Gresik United, Bagoes Cahyo Yuwono.


Bagoes mengakui Piala Gubernur Kaltim merupakan turnamen berkelas. Selain itu, pihak panitia penyelenggara juga memberikan match fee yang lebih besar dari Piala Walikota Padang. Hal inilah yang membuat Gresik United sangat berharap bisa berpartisipasi.


"Semula kami akan ikut Piala Walikota Padang. Tapi, setelah dihitung-hitung lagi, match fee-nya tidak nutut. Sehingga, kami menolaknya. Lain halnya dengan turnamen Piala Gubernur Kaltim. Sampai sekarang kami masih menunggu undangan resmi dari panitia," pungkasnya. (faw/dzi)